Berkenalan dengan Paypal » Blog Bisnis sutrisnobachtiaryusuf.com

Berkenalan dengan Paypal » Blog Bisnis sutrisnobachtiaryusuf.com

Berkenalan dengan Paypal » Blog Bisnis sutrisnobachtiaryusuf.com

 Munculnya teknologi online atau internet telah menimbulkan revolusi yang sangat luar biasa dalam gaya hidup kita sehari-hari. Mulai dari cara mendapatkan kerja, uang dan informasi, cara berkomunikasi dengan orang lain, cara mendapatkan hiburan, cara mengekspresikan diri, sampai cara kita berbelanja atau melakukan penjualan.



Berkat adanya teknologi online atau internet, semua kegiatan itu dapat dilakukan dengan kecepatan dan jangkauan yang luar biasa. Cukup dengan menggerakkan ujung jemari, informasi yang letaknya jutaan kilometer di luar sana, bisa didapat secepat cepat kilat. Begitupun dengan transaksi dengan konsumen yang berada di belahan lain dunia, bisa dilakukan tanpa harus bertemu langsung.


Salah satu pendukung kemudahan tersebut adalah Paypal. Yaitu suatu alat pembayaran yang memanfaatkan fasilitas internet. Pengguna internet bisa menggunakannya untuk membeli barang di eBay, membeli lisensi software original, membayar keanggotaan situs, atau mengirim uang ke pengguna PayPal lain di seluruh dunia.

Kalau di lokal indonesia ada Dana ovo,link, gopay dll, sama fungsinya dengan paypal

cuma paypal bisa di pakai transaksi di seluruh belahan dunia sedangkan dana gopay dan ovo hanya sebatas lokal saja


Sejauh ini, Paypal termasuk yang paling banyak digunakan di seluruh dunia. Sudah lebih dari 100 negara, termasuk negara kita, yang bisa memanfaatkan alat ini. Sedangkan mata uang yang bisa dipakai berjumlah 16 mata uang. Sayangnya, Rupiah tidak termasuk di dalamnya. Jadi bila kalian bermaksud menggunakan Paypal, kalian perlu memakai mata uang luar negeri seperti Dollar Amerika, Euro, Yen, atau Dollar Singapura.


Setiap hari konon sampai 68 ribu pengguna baru Paypal. Tak heran kalau banyak yang memakai Paypal. Sebab selain sebagai pioner di dunia e-commerce, Paypal juga mudah, cepat, dan aman digunakan.


Untuk bisa menggunakan Paypal tentu kalian harus punya account terlebih dulu. Kemudian isilah account tersebut dengan dana dari kartu kredit yang dapat diterima PayPal. Sampai saat ini kartu kredit yang bisa diterima Paypal yang berlogo Visa, Mastercard, Discover, dan American Express. Jadi misalkan kalian memiliki kartu kredit seperti BCA Visa, Mandiri Visa, Citibank Mastercard, atau BNI Visa, kalian bisa memakai Paypal untuk bertransaksi. Selain itu, persyaratan lainnya kalian sudah harus berumur minimal 18 tahun dan memiliki email.


Untuk mendaftar di Paypal, berikut ini langkah-langkahnya:


Klik www.paypal.com

Kemudian klik “SignUp Now!” untuk mendaftar.

Berikutnya pilih negara: Indonesia.

Selanjutnya pilih tipe account. Untuk pendaftar baru saya sarankan memilih personal account terlebih dahulu. Baru nanti kalau kalian butuh layanan lebih, kalian bisa meng-upgradenya ke tipe Premiere atau Business. Lalu tekan Continue.

Kemudian tinggal kalian masukkan informasi kalian seperti nama, alamat, nomor telepon, dan alamat email. Untuk mata uang, karena tak ada Rupiah, kalian bisa pakai mata uang lainnya seperti Dollar Amerika. Dan untuk email yang kalian daftarkan, nantinya akan menjadi username kalian untuk login maupun bertransaksi lewat Paypal. Yang perlu kalian perhatikan juga yaitu pastikan nama, alamat, dan nomor telepon yang kalian daftarkan sesuai dengan data dalam kartu kredit kalian . Kalau data sudah terisi semua, klik “Sign Up”.

Berikutnya kalian diminta untuk memasukkan nomor kartu kredit. Kalau sudah kalian klik “Add Card”.

Selanjutnya kalian akan menerima email dari Paypal. Ceklah di email yang tadi kalian daftarkan, buka email tersebut, lalu klik link konfirmasi.

Setelah itu, kalian akan diminta untuk memasukkan password yang tadi kalian tuliskan saat mendaftar. Kemudian klik “Submit” dan klik “Continue”, maka kalian akan masuk ke halaman My Account.

Di halaman My Account tersebut, kalau kalian baru pertama kali masuk, bacalah “Expanded option”. Di sana kalian akan diinstruksikan untuk menekan tombol Get Number untuk menjadi Verified Member Paypal. Dengan menjadi Verified Number Paypal berarti kebenaran alamat kalian sudah dicek oleh Paypal. Saya sarankan kalian mendaftar menjadi Verified Member Paypal karena tingkat keamanannya lebih terjamin.

Untuk menjadi Verified Member Paypal, kalian tinggal klik tombol Get Number untuk mendapatkan 4 digit kode keamanan dari paypal. Kode tersebut akan dikirimkan ke dalam statement bulanan kartu kredit kalian .

Kalau sudah mendapat 4 digit kode keamanan tersebut, kalian masuk lagi ke account Paypal kalian , lalu di halaman My Account klik “Activate Account”- “Complete Expanded Use Enrollment”. Setelah 4 digit kode keamanan dimasukkan, kalian sudah menjadi Verified Member.

Nah, sekarang kalian sudah punya account Paypal dan sudah siap bertransaksi online. Tidak sulit kan?


 


NB: Jika kalian suka artikel ini, silakan share ke teman FACEBOOK kalian . Cukup dengan meng-KLIK tombol share! Terimakasih.

Blogging Informasi

Belum ada Komentar untuk "Berkenalan dengan Paypal » Blog Bisnis sutrisnobachtiaryusuf.com"

Posting Komentar

Catatan Untuk Para Jejaker
  • Mohon Tinggalkan jejak sesuai dengan judul artikel.
  • Tidak diperbolehkan untuk mempromosikan barang atau berjualan.
  • Dilarang mencantumkan link aktif di komentar.
  • Komentar dengan link aktif akan otomatis dihapus
  • *Berkomentarlah dengan baik, Kepribadian Anda tercemin saat berkomentar.

Artikel Terbaru

Cara mengatasi Tidak dapat atau tidak bisa download pada google Drive Karena Kelebihan Limit

Cara Mengatasi Google Drive Tidak Bisa Download karena Kelebihan Limit Apakah Anda pernah merasa frustrasi ketika hendak mendownload file da...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel